Langkah - Langkah Pendataan Peserta Ujian Nasional di BIOUN ~ SMP Kristen Ensa

Saturday 30 December 2017

Langkah - Langkah Pendataan Peserta Ujian Nasional di BIOUN

Panduan berikut saya buat untuk memberikan sedikit bantuan kepada teman-teman Operator Sekolah yang masih mengalami kesulitan dalam mengirimkan atau upload data peserta didik pada laman http://biounsmp.kemdikbud.go.id/.
Perlu diketahui bahwa semua Pangkalan Data Peserta Ujian Nasional berasal dari Aplikasi Dapodik. Jadi pada intinya sebelum melakukan upload sebaiknya data siswa peserta UN dilengkapi di Dapodik.
Berikut langkah-langkahnya.
  1. Buka Aplikasi Dapodik
  2. Pastikan bahwa Nomor Ujian UASBN SD sudah terisi dengan benar pada Dapodik dengan memilih salah satu Peserta UN kemudian memilih tombol Registrasi

  3. Jika Nomor UASBN SD telah terisi dengan benar, kemudian silahkan lakukan langkah Validasi dan Sinkronisasi.
  4. Setelah itu tunggulah beberapa jam sekitar 4 - 5 jam atau bisa sampai sehari sampai data masuk ke Manajemen PDUN dengan menggunakan Username dan Password Dapodik seperti gambar berikut.
  5. Setelah Login, kemudian pilih menu Pengaturan Nomor Kursi dan kemudian pilih menu Unduh File Calon Peserta UN sepeti gambar berikut. Ingat bahwa type filenya adalah DZ File.
  6. Setelah file terdownload dengan benar, kemudian buka laman BIOUN dengan Username dan Password yang berbeda dari Dapodik dan diperoleh dari Operator Dinas
  7. Jika sudah Login, pilih menu Upload File > Dapodik/Emis > Pilih File > Upload > setelah sukses kemudian pilih Validasi. Seperti gambar berikut. 
  8. Setelah tombol Validasi File dipilih, lihat pada kolom keterangan. Jika ada catatan, maka data tidak dapat diproses dan catatan pada keterangan tersebut harus diperbaiki melalui Dapodik. Jika Kolom keterangan kosong maka pilih tombol Proses.
  9. Untuk mengecek apakah data Peserta UN sudah masuk atau belum di BIOUN, pilih menu Biodata Siswa > Edit Biodata Siswa. Perhatikan Gambar berikut ini.
Demikianlah sedikit panduan upload  data Peserta UN di BIOUN..
Jika bermanfaat silahkan di share ke Operator Sekolah yang lainnya.


0 comments:

Post a Comment